ik
Rabu, 24 Juni 2015

Cara Membat Kentang Kering Pedas

Pagi bunda hari ini menu buka saya kering kentang, sayur sop dan ayam serundeng tidak bikin sambal, tapi kering kentang saya pedasin. Pagi ini kering kentangnya sudah matang, tinggal nunggu dingin dan masukin toples. Kentang tidak usah direndam pakai apa-apa bun. Cuci bersih saja tetap kering kok sampai seminggu.
Cara Membat Kentang Kering
Kentang Kering

Resep Kering Kentang

Bahan:
  • Kentang 6 buah
  • Kacang tanah atau teri medan (kalau ada)
  • 12 cabe merah
  • Bawang merah 5 buah
  • Bawang putih 5 buah
  • Gula pasir 3 sendok makan
  • Garam secukupnya
  • Asam kandis 2 buah
  • Daun jeruk

Cara Membuat Kering Kentang

  1. Kupas kentang lalu serut.
  2. Cuci sampai bersih lalu saring hingga tidak ada airnya.
  3. Goreng tapi jangan keseringan diaduk nanti hancur. Setelah matang angkat.
  4. Blender atau ulek bumbu diatas tapi jangan dikasih air, lalu tumis dengan sedikit minyak masukan daun jeruk dan asam kandisnya.
  5. Bila sudah matang atau wangi matikan tunggu bila bumbu sudah tidak panas, masukan kering kentangnya aduk perlahan-lahan hingga tercampur rata.
  6. Bila sudah dingin masukan dalam toples.
  7. Kentang saya ini masih tetap kering hingga seminggu.
  8. Tidak pernah sampai lama bun karena 3 hari saja sudah habis dicemilin suami dan anak-anak.
Aneka resep dengan bahan dasar kentang:

Bikin kentang kering saya pakai gula pasir tanpa gula merah. Biar saat digoreng kentangnya tidak nempel kebetulan saya pakai wajan teflon bunda. Waktu masukin kentangnya waktu minyaknya panas pakai api sedang ya bun.

Simpan Resep di Facebook
Simpan Resep di Twitter
Simpan Resep di Google+
Tags :

Related : Cara Membat Kentang Kering Pedas