ik
Selasa, 12 Juli 2016

Cara Membuat Kastengel dan Nastar Doggy Bahan Sama

1 resep bisa jadi 2 macam kue kering aku bikin kastengel dan nastar doggy ala delina rosa. Bikinnya pun nggak ribet no oven, no mixer dan no telur. Maaf bunda menunggu lama lagi bersih-bersih rumah ini resep kastengel dan nastar doggynya. Panggangnya di wajan yang di beri saringan. Bawah saringan nggak perlu dikasih apa-apa makanya api paling kecil trus ditutup sama tutup panci biar cepet matang.

Cara Membuat Kastengel dan Nastar Doggy Bahan Sama

Resep Kastengel dan Nastar Doggy

Bahan:
  • 100 gr mentega blueband
  • 100 gr butter royal palmia
  • 125 gr tepung kunci biru
  • 125 gr tepung segitiga biru
  • 50 gr gula halus
  • 1 sdm susu bubuk
  • 1 sdm tepung maizena

Cara Membuat Kastengel dan Nastar Doggy

  1. Tepung maizena terigu disangrai agar kue tahan lama dinginkan.
  2. Campur mentega dan butter dan gula halus dengan spatula sampai rata.
  3. Masukkan terigu, maizena dan susu bubuk sambil diayak tuang sedikit-sedikit sampai rata.
  4. Bagi setengah untuk kastengel yang setengah untuk nastar.
  5. Untuk yang kastengel tambahkan keju cheddar parut 70 gr lalu bentuk memanjang.
  6. Untuk nastar bentuk bulat isi dengan selai diberi toping cococrunch untuk telinga, coklat meses untuk mata dan hidung dari chocochip.
  7. Panggang dalam saringan yang sudah diberi olesan mentega selama 30 menit atau sampai kue matang.
  8. Setelah matang taruh kue dalam wadah kedap udara agar awet renyahnya.
  9. Untuk kastengel saya beri variasi toping dengan coklat warna dan taburan springkel.
  10. Selamat mencoba bunda.
Atau mau simak resep yang ini?

Simpan Resep di Facebook
Simpan Resep di Twitter
Simpan Resep di Google+
Tags :

Related : Cara Membuat Kastengel dan Nastar Doggy Bahan Sama