ik
Selasa, 31 Mei 2016

Resep Martabak Telur Enak Makan Pakai Cuko

Martabak telur camilan malam hasil kerja sama bikinya dengan suami ada yang suka nggak ya? Yang suka jempolnya boleh dikasih ke aku. Maaf nunggu lama bunda beberapa minggu ini sibuk baru sempat nulis sekarang. Itu hasil foto beberapa hari ini resep martabak telurnya ala nabila zein. Bisa disajikan dengan kuah cuko empek-empek lebih enak bunda kayak saya.

Resep Martabak Telur Enak Makan Pakai Cuko

Resep Martabak Telur

Bahan kulit:
  • 1 gelas belimbing terigu
  • 1 btr telur
  • 1 centong minyak goreng
  • Garam
  • Air secukupnya
  • (Diaduk dalam satu wadah sampai agak encer seperti buat kulit risol)
Bahan Isian:
  • 3 telur ayam
  • 3 batang daun bawang
  • 100 gr daging cincang (bisa nggak pakai atau bisa diganti ayam, sosis, bakso sesuai selera)
  • Bawang merah, putih masing-masing 2 siung haluskan
  • Garam, lada, penyedap

Cara Membuat Martabak Telur

  1. Kocok lepas telur.
  2. Tumis bawang yang telah dihaluskan.
  3. Lalu masukan daging cincang.
  4. Tumis hingga matang sisihkan sebentar lau masukkan kedalam kocokan telur tadi.
  5. Tambahkan daun bawang yang sudah diiris tipis aduk beri garam, lada, penyedap.
  6. Siapkan teplon panaskan sebentar lalu dadar tipis adonan kulit.
  7. Beri isian lalu lipat segi empat begitu seterusnya sampai habis.
  8. Lalu panaskan minyak dan goreng sampai kecoklatan.
  9. Kalau saya pakai 2 kompor jadi selesai di teplon lagi saya ceburin ke minyak panas.
Simak pula resep ini:

Simpan Resep di Facebook
Simpan Resep di Twitter
Simpan Resep di Google+

Related : Resep Martabak Telur Enak Makan Pakai Cuko